Kota-kota besar di Indonesia pada umumnya memiliki daerah kumuh. Hal tersebut biasanya dikarenakan pendatang baru dari kota ke desa tidak mampu bersaing dalam memenuhi kebutuhannya di kota, sehingga mereka lebih memilih hidup di pinggiran kota untuk menekan biaya seminimal mungkin. Keadaan rumah maupun lingkungan yang kurang sehat tidak masalah bagi mereka yang tinggal di tempat tersebut. Pada umumnya mereka beranggapan bahwa hidup di kota dapat merubah kehidupan mereka lebih baik dari pada di desa karena pendapatan dikota lebih banyak. Akan tetapi sulitnya mencari pekerjaan di kota menyebabkan mereka hidup di pinggiran kota. Mahalnya biaya tanah juga mempengaruhi kehidupan mereka yang tidak mampu membeli tanah oleh karena itu mereka lebih memilih hidup di pinggiran kota seperti di pinggiran sungai yang menyebabkan tempat tersebut kumuh. Dalam Perencanaan Wilayah dan Kota hal tersebut merupakan masalah yang besar, bagaimana merencanakan cara membangun rumah di suatu wilayah dengan menekan biaya seminimal mungkin dengan memperhatikan aspek-aspek yang terkait, sehingga dapat di gunakan oleh orang-orang yang tidak memiliki biaya lebih dengan tujuan dapat mensejahterakan masyarakat. Pemerintah harusnya lebih memperhatikan rakyatnya dan dapat memecahkan masalah tersebut.
Daerah kumuh merupakan daerah kalangan miskin yang terdesak faktor ekonomi sehingga memilih untuk tinggal di tempat yang sederhana dengan menekan biaya seminimal mungkin tanpa memperhatikan kesehatan maupun lingkungan yang baik. pemerintah apabila tidak menanggapi hal tersebut maka akan menjadi penambahan daerah kumuh di kota. Penambahan daerah kumuh tersebut akan berdampak pada kemiskinan yang semakin lama semakin bertambah.Untuk mengantisipasi hal tersebut maka pemerintah seharusnya melakukan suatu tindakan yang dapat membantu mereka yang hidup di daerah kumuh. pemerintah diharapkan mampu memberikan kehidupan yang lebih layak bagi mereka yang hidup di daerah kumuh, sehingga harapan hidup mereka lebih terjamin. Dengan adanya pembangunan perumahan yang sederhana dengan harga yang dapat terjangkau oleh kalangan miskin diharapkan dapat membantu dan mengurangi daerah miskin di kota- kota besar di Indonesia. Adanya realisasi rumah sederhana ini diharapkan mereka yang tinggal di daerah kumuh dapat beralih ke perumahan yang telah disediakan oleh permerintah. Pembangunan ini juga harus memiliki sarana prasarana yang baik, misalkan kesehatan dan keamanan yang baik.
Kota- kota besar di Indonesia merupakan daerah penarik masyarakat desa untuk pergi ke kota dengan harapan dapat merubah kehidupan mereka. Akan tetapi kurangnya pengetahuan yang cukup menyebabkan mereka tinggal di daerah kumuh. Sehingga masih banyak kota yang memiliki daerah kumuh, pemerintah diharapkan dapat mengambil kebijakan untuk mengatasi hal tersebut agar menciptakan daerah yang nyaman dan mesejahterakan rakyatnya. Langkah membangun perumahan sederhana adalah langkah yang tepat untuk mengurangi daerah kumuh.
0 komentar:
Posting Komentar